Lebaran di Tengah Pandemi, Perhatikan 3 Hal Ini!

Lebaran sebentar lagi. Sayangnya, tahun ini lebaran tidak akan seperti tahun-tahun sebelumnya. Wabah virus corona atau COVID-19 menjadi musabab untuk menahan diri dari kerumunan. Mudik pun jadi larangan. Pulang kampung jadi aktivitas berisiko karena dapat menyebarkan virus COVID-19. Tetap tinggal menjadi opsi terbaik untuk merayakan lebaran tahun ini. Apalagi kondisi ekonomi saat ini sedang kurang baik. Anda harus paham dengan apa yang harus dilakukan saat krisis ekonomi. Mengingat situasi ini, Anda perlu memperhatikan beberapa 3 hal berikut saat lebaran di tengah pandemi. Apa saja?

Bijak Kelola THR

Tunjangan Hari Raya atau THR merupakan sesuatu yang patut disyukuri. Karena merupakan penghasilan di luar gaji bulanan, wajar bila THR selalu ditunggu-tunggu. Anda juga mungkin sudah punya wishlist penggunaan dana THR. Namun, saat ini kondisinya berbeda akibat dampak pandemi COVID-19. Anda tidak bisa mudik atau sekadar berkunjung pada sanak saudara. Bujet untuk angpau lebaran, ongkos mudik-balik, hingga jalan-jalan lebaran tentu tidak terpakai.

Meski perayaan lebaran dianjurkan hanya diselenggarakan di rumah, bukan berarti bujet Anda akan aman. Ada banyak godaan diskon e-commerce, makanan delivery, hingga barang mainan untuk hiburan karena bosan di rumah saja. Jika tidak dikontrol, belanja online dapat menguras kantong Anda. THR pun terancam menguap begitu saja.

Menghabiskan THR tentu bukan tindakan bijak dalam kondisi ini. Ingat, di masa pandemi ada banyak orang kehilangan pekerjaan. Mendapatkan THR adalah anugerah yang perlu disyukuri dan disikapi dengan bijak. Berikut ini adalah langkah bijak kelola THR:

Tabung THR

Mulailah dengan menabung sebagian THR. Saat krisis akibat pandemi, cadangan kas sangat diperlukan. Fungsinya sebagai dana darurat. Bagus jika Anda sudah punya dana darurat, tapi meningkatkan jumlahnya tidak ada salahnya.

Dana darurat terbukti efektif untuk menghadapi krisis ekonomi. Dapatkan info lengkapnya di sini!

Mulai Investasi

Mungkin ini terdengar agak berisiko. Tentu ini kembali lagi pada profil risiko Anda. Jika Anda berani ambil risiko, saham jadi pilihan menarik. Memang bursa saham mengalami fluktuasi belakangan, namun selalu ada peluang. Justru saat harga saham banyak yang jatuh, Anda dapat mengambil peluangnya. Agar risikonya terkendali, coba beli saham-saham perusahaan blue chip. Jangan lupa pelajari tips dan trik investasi saham di saat resesi. Mulailah dengan belajar tentang pengertian saham dan cara mainnya, kemudian lanjutkan dengan tips bermain saham untuk pemula.

Untuk Anda yang profil risikonya lebih kecil, obligasi bisa jadi pilihan. Investasi obligasi adalah investasi dengan cara meminjamkan dana kepada perusahaan negeri atau swasta yang memerlukan dana dalam jangka waktu tertentu sampai dana tersebut dikembalikan penuh. Investor akan mendapat bunga secara periodik (setidaknya tiap tiga bulan) dari pihak emiten. Jangan khawatir,  jika Anda belum pernah berinvestasi di instrumen ini, Anda bisa belajar tentang karakteristik obligasi dan pengertian obligasi di sini.

Mudik

Seperti yang sudah disebutkan di atas, mudik harus dihindari saat ini. Perpindahan manusia saat mudik memungkinkan terjadi perpindahan virus corona. Tidak heran jika pemerintah mengeluarkan larangan mudik untuk lebaran tahun ini. Situasi ini memang tidak menggenakkan. Siapa yang bisa menahan rindu pada kampung halaman? Siapa yang tidak kangen sanak dan handai taulan? Namun Anda harus menahan semua itu demi kebaikan bersama.

Justru, dengan tidak mudik, budget untuk mudik dan keperluan lebaran dialokasikan untuk dana darurat. Keberadaan dana darurat sangat penting sebagai perisai untuk menghadapi krisis yang dapat terjadi kapan saja. Dana darurat dapat menjadi “energi” untuk menghadapi badai krisis, tak terkecuali krisis akibat pandemi virus corona.

Makan Sembarangan

Memang, lebaran kali ini tidak banyak tamu yang datang. Tapi tidak ada salahnya Anda menyiapkan sajian makanan dan kue-kue lebaran. Dengan demikian, ambience dan kemeriahan lebaran tetap bisa didapatkan. Namun, perlu Anda ingat, bahwa jaga asupan nutrisi tetap  berimbang. Jangan terlalu banyak konsumsi makanan berlemak dan minuman tinggi gula. 

Mencicipi nastar ataupun kue putri salju boleh saja, namun tetap ingat kadarnya. Ada baiknya, Anda juga menambah porsi olahraga agar, kalori yang Anda tumpuk terbakar dengan sempurna. Dengan demikian, badan akan tetap bugar dan jauh dari penyakit. Kebugaran dan kesehatan badan dapat menjauhkan dari berbagai penyakit, tak terkecuali COVID-19.

Dengan memperhatikan 3 hal di atas saat lebaran di tengah pandemi, tak hanya kesehatan badan yang terjaga, tapi juga kesehatan finansial. Wabah corona terbukti dapat melumpuhkan perekonomian. Oleh karena itu, sikap bijak dalam mengambil keputusan finansial sangat diperlukan. Dengan demikian, Anda dapat meraih kemenangan melawan wabah corona beserta dampaknya. Bukan tidak mungkin, Anda juga akan berhasil meraih lebaran finansial (baca: kebebasan finansial). Selamat lebaran! Selamat hari kemenangan!

Anda juga dapat menyimak artikel tentang Ramadan dan Lebaran, seperti : “Puasa Dulu Lebaran Kemudian, Investasi Dulu Bebas Finansial Kemudian” dan Hemat Saat Ramadan, Investasi Setelah Lebaran


Anda juga dapat mengakses informasi tentang tips-tips keuangan, gaya hidup, produk keuangan, hingga alternatif investasi di blog.modalku.co.id. Awali kebebasan finansial dengan memperkaya literasi keuangan bersama kami. Ayo jelajahi blog kami!

Artikel blog ini ditulis oleh Modalku, pionir platform pendanaan digital bagi UMKM di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pinjaman modal usaha bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tanah air dan membuka opsi investasi alternatif dengan bunga menarik bagi pemberi pinjaman.

Modalku memenangkan Global SME Excellence Award dari ITU Telecom, salah satu badan organisasi PBB, di akhir tahun 2017. Modalku juga memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge yang diselenggarakan oleh United Nations Capital Development Fund (UNCDF) dan UN Pulse Lab Jakarta di tahun 2018. Visi kami adalah memberdayakan UMKM untuk bersama memajukan ekonomi Indonesia. Lihat statistik perkembangan pesat Modalku di sini.

Tertarik mengenal Modalku lebih baik? Klik di sini. Modalku secara resmi berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Subscribe

* indicates required

Tinggalkan Balasan