Tidak semua peluang usaha berpotensi dijadikan bisnis. Anda harus melakukan analisis peluang usaha yang tepat agar bisnis tidak mengalami kegagalan. Proses analisisnya pun harus dilakukan secara teliti dan mempertimbangkan segala aspek yang ada.
Anda boleh saja menangkap peluang usaha dari masyarakat atau ide yang muncul di kepala. Peluang usaha akan lebih menguntungkan jika Anda telah melakukan analisis dan riset secara menyeluruh. Artikel Modalku ini akan membahas metode yang bisa menjadi panduan Anda dalam menganalisis peluang usaha.
Pentingnya Analisis Peluang Usaha
Analisis peluang usaha adalah kegiatan mengidentifikasi kelayakan suatu peluang usaha yang muncul. Kegiatan identifikasi ini melibatkan riset, perencanaan, prediksi, hingga evaluasi peluang usaha yang akan berjalan atau sudah dijalankan. Hasil analisis yang baik dan tidak asal bisa dibuktikan dengan adanya data hasil riset bisnis serta aspeknya.
Tidak hanya bisnis yang hendak didirikan, bisnis lama pun membutuhkan analisis peluang usaha. Analisis harus dilakukan kala bisnis ingin meluncurkan produk baru yang belum pernah diproduksi sebelumnya. Sama halnya ekspansi pasar, analisis peluang usaha harus dilakukan untuk mengetahui potensi keberhasilannya.
Sebagai pebisnis, Anda akan dihadapkan dengan berbagai pilihan krusial yang memengaruhi kelangsungan usaha. Jangan khawatir, kalau Anda melakukan analisis yang tepat sebelumnya, keputusan akan lebih mudah dibuat. Bisnis lebih mudah menemukan jalan keluar dan solusi efektif apabila sedang dilanda krisis atau masalah.
Kegiatan ini memiliki tujuan besar, yakni memperoleh keuntungan dari peluang usaha tersebut sebanyak-banyaknya serta meminimalisir risiko yang akan dihadapi. Tujuan spesifik peluang usaha bermacam-macam, seperti:
- menghindari kebangkrutan bisnis;
- mengetahui strategi pemasaran yang tepat;
- mengetahui potensi ketertarikan konsumen terhadap produk yang ditawarkan;
- memahami persaingan pasar;
- mengetahui nilai produk di mata pasar;
- memperkirakan keuntungan atau kerugian bisnis pada masa depan; dan
- mengidentifikasi target pasar yang tepat.
Kesimpulannya, analisis peluang sangat penting dan harus dilakukan sebelum memulai bisnis. Analisis yang tepat akan mengantarkan bisnis Anda mencapai keuntungan yang maksimal.
Metode Analisis Peluang Usaha yang Bisa Anda Terapkan
Analisis peluang usaha tidak boleh dilakukan sembarangan, justru harus dilakukan dengan tepat. Proses analisisnya melibatkan beberapa metode untuk melihat potensi peluang usaha tersebut. Anda bisa menggunakan metode analisis peluang usaha di bawah ini.
1. Metode SWOT
Istilah ini sudah familier di telinga Anda. SWOT berguna untuk menganalisis peluang usaha berdasarkan empat aspek ini: kekuatan (strength), kelemahan (weakness), kesempatan (opportunity), dan risiko atau ancaman (threat). Kekuatan dan kelemahan didasarkan pada faktor internal, sedangkan kesempatan dan ancaman merupakan faktor eksternal.
Metode analisis ini berguna agar Anda memiliki pertimbangan matang dalam mewujudkan peluang usaha tersebut. Anda tidak gegabah dalam mengambil keputusan serta percaya diri saat menjalankan bisnisnya.
Baca Juga: 7 Peluang Bisnis Online Buat yang Hobi Main Game
Untuk mengeksekusi sebuah peluang usaha, Anda tentu perlu tambahan modal usaha. Klik tombol di bawah ini untuk ajukan kredit modal usaha:
2. Metode 5W + 1H
5W + 1H adalah daftar pertanyaan yang terdiri dari what (apa), who (siapa), when (kapan), where (di mana), why (mengapa), dan how (bagaimana). Enam kata tanya ini berguna untuk memetakan potensi keuntungan dan risiko peluang bisnis tersebut.
Cara analisisnya, buatlah daftar pertanyaan mengenai peluang usaha dengan metode 5W + 1H. Setelah jadi, jawablah pertanyaan tersebut sesuai dengan kondisi yang terjadi di lapangan. Metode ini lebih mendalam dari SWOT, jadi Anda paham seluk-beluk peluang usaha yang akan dijalankan sebelum memulainya.
3. Uji Kelayakan Bisnis
Metode ini berguna sebagai pedoman dalam merintis usaha baru atau mengembangkan bisnis yang sudah ada. Selain itu, uji kelayakan juga berguna untuk menyaring peluang usaha yang dianggap menguntungkan dan potensial pada masa depan.
Banyak wiraswasta memilih metode ini karena dianggap berpotensi membawa mereka lebih dekat dengan tujuan bisnisnya. Mereka bisa mencapai keuntungan dengan optimal dalam kurun waktu yang diharapkan.
Baca Juga: Pinjaman 100 Juta Langsung Cair untuk 5 Jenis Usaha Perseorangan Ini
4. Ciptakan Business Plan
Langkah terakhir setelah melakukan analisis peluang usaha adalah membuat business plan atau rencana bisnis. Peta business plan menjelaskan berbagai aspek esensial yang dibutuhkan saat membangun bisnis. Format business plan berbeda-beda dan Anda bisa menggunakan model yang cocok untuk menggambarkan hal penting dalam bisnis.
Business plan berperan sebagai penentu arah atau tujuan bisnis Anda karena fungsinya yang mirip peta. Jadi, buatlah business plan yang terstruktur, sistematis, dan jelas agar bisa dipahami. Jangan memasukkan informasi yang kurang relevan dengan bisnis karena hal itu akan membuat arah business plan jadi kurang jelas.
Salah satu kegunaan peta business plan adalah mempermudah mendapatkan pendanaan. Tidak bisa dipungkiri, bisnis memerlukan modal yang tidak sedikit untuk dijalankan. Ketika mengajukan pinjaman, layanan pendanaan bisnis membutuhkan keterangan mengenai bisnis yang dijalankan. Business plan bisa menjadi senjata untuk menjelaskan aspek atau hal-hal penting dalam bisnis Anda.
Baca Juga: Manfaat Perencanaan Keuangan Pribadi untuk Keuangan yang Lebih Sehat
Hasil analisis peluang usaha yang tepat serta lancarnya program pendanaan lancar merupakan kunci keberhasilan menjalankan bisnis. Anda bisa berinvestasi lewat pendanaan online di Modalku untuk membantu perkembangan bisnis di Indonesia, khususnya meningkatkan kapabilitas UMKM. Tunggu apa lagi? Hubungi tim Modalku segera untuk mengetahui keuntungan program ini. Klik tombol di bawah ini:
Anda juga dapat mengakses informasi tentang tips-tips keuangan, gaya hidup, produk keuangan, hingga alternatif investasi di blog.modalku.co.id. Awali kebebasan finansial dengan memperkaya literasi keuangan bersama kami. Ayo jelajahi blog kami!
Artikel blog ini ditulis oleh Modalku, pionir platform pendanaan digital bagi UMKM di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pinjaman modal usaha bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tanah air dan membuka opsi investasi alternatif dengan pengembalian menarik bagi pemberi pinjaman.
Modalku memenangkan Global SME Excellence Award dari ITU Telecom, salah satu badan organisasi PBB, di akhir tahun 2017. Modalku juga memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge yang diselenggarakan oleh United Nations Capital Development Fund (UNCDF) dan UN Pulse Lab Jakarta di tahun 2018. Visi kami adalah memberdayakan UMKM untuk bersama memajukan ekonomi Indonesia.
Lihat statistik perkembangan pesat Modalku di sini.
Tertarik mengenal Modalku lebih baik? Klik di sini.
Ubaidillah Pratama is Modalku SEO & content marketing, blog writer & FinTech enthusiast.