Modalku merekomendasikan beberapa hal untuk memaksimalkan alternatif investasi bagi pemberi pinjaman, di antaranya melalui diversifikasi dan pendanaan ulang. Selain memaksimalkan keuntungan Anda di Modalku, kedua aktivitas tersebut meminimalkan risiko alternatif investasi.
Sekarang, Modalku memiliki cara memudahkan diversifikasi serta pendanaan ulang, sekaligus membuat aktivitas pemberi pinjaman Modalku lebih aman dan nyaman.
Sebagian dari pemberi pinjaman kami pasti sudah tahu Pendanaan Terencana Modalku. Tapi tidak ada salahnya mengenal fitur tersebut lebih lanjut.
Apa itu Pendanaan Terencana Modalku?
Dengan fitur Pendanaan Terencana, pemberi pinjaman Modalku dapat dengan mudah mendanai pinjaman Usaha Kecil dan Menengah (UKM) sesuai preferensi masing-masing. Berbagai aspek alternatif investasi Modalku dapat diatur secara otomatis, mulai dari tingkat bunga, jangka pinjaman, dan alokasi pinjaman yang diinginkan.
Pemberi pinjaman dengan gaya hidup aktif tak lagi repot memilih pinjaman UKM secara manual. Pendapatan pasif dari alternatif investasi Modalku pun makin mudah didapatkan. Pendanaan Terencana juga memudahkan diversifikasi portofolio.
Bagaimana cara mengaktifkan Pendanaan Terencana?
Anda dapat mengakses fitur Pendanaan Terencana dengan menu pilihan yang terdapat di nama Anda pada pojok kanan atas halaman akun pemberi pinjaman.
- Pilih “Pengaturan” dari menu yang ada.
- Pilih “Pendanaan Terencana” dari menu yang ada di bagian kiri halaman akun Anda.
- Klik tombol hijau yang bertuliskan “+ Baru” untuk membuat atau menambah preferensi Pendanaan Terencana Anda.
- Pilih “Pinjaman UKM” atau “Invoice Financing” atau “Revolver & MCA” dari pilihan menu yang ada.
- Anda akan diminta untuk menentukan preferensi pemberian pinjaman terencana Anda, yang mencakup kriteria sebagai berikut:
- Pilihan tenor minimum dan maksimum
- Pilihan bunga efektif minimum dan maksimum
- Jumlah pendanaan Anda per pinjaman (mulai dari Rp 100 ribu dan kelipatannya)
- Tipe-tipe industri yang diminati
- Terakhir, klik tombol “Simpan” agar preferensi pendanaan terencana Anda disimpan dalam sistem kami.
*Catatan penting:
- Jika Anda tidak mengaktifkan fitur Exhaust Balance, maka sisa dana di akun Modalku yang berada di bawah jumlah pendanaan (sudah Anda tentukan sebelumnya) tidak akan diikutsertakan dalam alokasi otomatis oleh sistem kami.
- Apabila Anda melakukan perubahan pada pengaturan Pendanaan Terencana ketika pinjaman sedang dalam tahap crowdfunding/pengumpulan dana, maka perubahan hanya akan mulai berdampak pada proses crowdfunding untuk pinjaman berikutnya.
Apabila Anda mengalami kesulitan, jangan ragu mengontak kami lewat layanan@modalku.co.id
Anda juga dapat mengakses informasi tentang tips-tips keuangan, gaya hidup, produk keuangan, hingga alternatif investasi di blog.modalku.co.id. Awali kebebasan finansial dengan memperkaya literasi keuangan bersama kami. Ayo jelajahi blog kami!
Artikel blog ini ditulis oleh Modalku, pionir platform peer-to-peer (P2P) lending di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pinjaman modal usaha bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tanah air dan membuka opsi investasi alternatif dengan bunga menarik bagi pemberi pinjaman.
Modalku memenangkan Global SME Excellence Award dari ITU Telecom, salah satu badan organisasi PBB, di akhir tahun 2017. Modalku juga memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge yang diselenggarakan oleh United Nations Capital Development Fund (UNCDF) dan UN Pulse Lab Jakarta di tahun 2018. Visi kami3 adalah memberdayakan UMKM untuk bersama memajukan ekonomi Indonesia. Lihat statistik perkembangan pesat Modalku di sini.
Tertarik mengenal Modalku lebih baik? Klik di sini.
Modalku secara resmi berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.
Comments 2
Pingback: Mengapa Pemberi Pinjaman Modalku Perlu Menjaga Jumlah Saldo di Akun? – Modalku
Pingback: Pahami Risiko Alternatif Investasi Modalku, Maksimalkan Untungnya - Modalku