Apakah Peluang Bisnis Makanan Sehat Menjanjikan?

peluang bisnis makanan sehat

Bicara tentang peluang bisnis, ada satu peluang usaha yang patut Anda pertimbangkan, yaitu kuliner sehat. Setelah ramai bisnis minuman manis, kini bisnis makanan sehat mulai banyak dicari masyarakat, lho. Apalagi, kesadaran hidup sehat masyarakat sekitar sudah meningkat pesat. Seperti apa peluangnya? Mari kita simak detail selengkapnya!

Peluang Usaha Makanan Sehat di Indonesia

Menurut laporan survei “Unveiling Indonesian Beauty & Dietary Lifestyle” yang diterbitkan oleh lembaga riset digital Populix, 46% masyarakat Indonesia sudah memperhatikan jumlah kalori yang mereka konsumsi per harinya. Sementara itu, 11% dari mereka ingin menjalani gaya hidup sehat untuk mempertahankan atau menurunkan berat badan.

Walaupun kesadaran gaya hidup sehat masyarakat Indonesia sudah cukup tinggi, ada beberapa rintangan yang mempersulit mereka. Misalnya, 54% orang kesulitan menjaga pola makan yang sehat di tengah kesibukan karena tidak sempat memasak, sedangkan 46% responden merasa kesusahan menahan godaan untuk mengemil.

Makanan Sehat Seperti Apa yang Dibutuhkan?

Jika Anda tertarik dengan peluang usaha makanan sehat, mungkin salah satu pertanyaan yang terlintas di benak Anda adalah menu seperti apa yang harus Anda sajikan. Tenang saja, Anda bisa menyimak insight lain dari laporan yang sama pada bagian sebelumnya. 

Berdasarkan hasil riset Populix, 44% dari responden survei tersebut mengaku telah mengurangi konsumsi gula, sedangkan 39% di antaranya sudah mengurangi gorengan. Meski demikian, bagian lain dari laporan tersebut menunjukkan bahwa 43% masyarakat Indonesia kesulitan mengikuti jam makan yang konsisten untuk menerapkan pola makan sehat. Maka dari itu, Anda bisa menawarkan solusi makanan sehat yang praktis, enak, dan bernutrisi.

5 Ide Bisnis Makanan Sehat yang Bisa Anda Tiru

Ingin menjalankan bisnis makanan sehat setelah mengetahui potensi keuntungannya? Anda bisa mendapatkan inspirasi untuk ide usaha dari daftar berikut!

– Katering diet sehat

Untuk menjawab tantangan masyarakat akan keterbatasan waktu memasak, katering untuk diet adalah solusi yang paling ideal. Sebab, mereka tinggal menikmati makanan sehat yang diantar ke rumah atau kantor, dan mereka tidak perlu memikirkan harus memasak apa. Dengan menu yang kaya akan sayur-mayur, buah-buahan, dan serat kompleks, konsumen juga bisa menjaga pola makan dengan lebih mudah.

Butuh modal tambahan untuk katering, klik tombol di bawah ini untuk ajukan kredit:

Ajukan Sekarang!

– Salad buah

Perencanaan menu untuk katering diet sehat memang membutuhkan pemahaman mendalam tentang batasan dari program diet tertentu. Nah, ada solusi ide alternatif bisnis makanan sehat yang lebih sederhana, yaitu bisnis salad buah. Untuk memulainya, Anda cukup menjalin hubungan kerja sama dengan pemasok buah-buahan yang tepercaya, mengetahui kombinasi buah kaya serat yang cocok, dan membuat saus salad rendah kalori.

– Makanan vegetarian

Dengan meningkatnya kesadaran akan kesehatan dan juga keberlangsungan lingkungan, banyak yang sudah mulai beralih ke diet vegetarian. Sebab, menu vegetarian kaya akan protein nabati yang menyehatkan. Nah, Anda dapat menjawab kebutuhan ini dengan merintis usaha makanan vegetarian yang kekinian dengan paduan bumbu yang gurih. Dengan begini, hidangan tanpa daging pun bisa tetap lezat dan bergizi.

– Jus dan smoothie

Seperti pada penjelasan sebelumnya, salah satu rintangan terbesar dalam pola hidup sehat adalah keinginan untuk jajan. Maka dari itu, Anda bisa menghadirkan bisnis jajanan yang bergizi dan ramah untuk program diet, misalnya jus buah, sayur, dan yoghurt smoothie dengan kadar gula yang tidak berlebihan. Sama seperti bisnis salad buah, Anda butuh pasokan buah dan sayur yang memadai, serta blender untuk mencampur semua bahan.

– Makanan organik

Tahukah Anda bahwa menu kuliner tradisional kita sebenarnya kaya akan pilihan yang bergizi? Beberapa di antaranya yang populer di kalangan masyarakat adalah gado-gado, pecel, karedok, dan soto sayur. Nah, supaya bisnis makanan sehat Anda semakin unik, Anda bisa menghadirkan menu lokal dengan paduan rempah dan bahan-bahan organik bebas pestisida. Apalagi, sayur-mayur organik terkenal dengan cita rasa yang tidak sepahit biasanya.

Melihat betapa lukratifnya peluang bisnis makanan sehat yang ternyata diminati banyak orang, apakah Anda juga jadi ingin buka usaha baru? Anda bisa memilih salah satu dari kelima ide yang sudah disebutkan, lalu memodifikasinya dengan kreatif untuk menambah daya saing. Nah, agar eksekusi strategi bisnis Anda makin mantap, tentunya Anda membutuhkan modal yang cukup. Untuk itu, ajukan saja pinjaman tanpa agunan dari Modalku! 

Pendanaan usaha yang ditawarkan Modalku sangatlah bersahabat, sebab Anda bisa mendapat modal tambahan hingga Rp2 miliar dengan suku bunga kompetitif dan tenor yang fleksibel. Bahkan, Anda juga dapat memilih antara pinjaman kredit atau dana tunai untuk mengembangkan bisnis, dan semuanya bisa didapatkan dengan proses pengajuan yang 100% online! Mau tahu seberapa mudahnya? Yuk, ajukan pinjaman dengan klik tombol di bawah ini:

Ajukan Sekarang!


Anda juga dapat mengakses informasi tentang tips-tips keuangan, gaya hidup, produk keuangan, hingga alternatif investasi di blog.modalku.co.id. Awali kebebasan finansial dengan memperkaya literasi keuangan bersama kami. Ayo jelajahi blog kami!

Artikel blog ini ditulis oleh Modalku, pionir platform pendanaan digital bagi UMKM di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pinjaman modal usaha bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tanah air dan membuka opsi investasi alternatif dengan pengembalian menarik bagi pemberi pinjaman.

Modalku memenangkan Global SME Excellence Award dari ITU Telecom, salah satu badan organisasi PBB, di akhir tahun 2017. Modalku juga memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge yang diselenggarakan oleh United Nations Capital Development Fund (UNCDF) dan UN Pulse Lab Jakarta di tahun 2018. Visi kami adalah memberdayakan UMKM untuk bersama memajukan ekonomi Indonesia.

Lihat statistik perkembangan pesat Modalku di sini.

Tertarik mengenal Modalku lebih baik? Klik di sini.

Subscribe

* indicates required

Tinggalkan Balasan