Cara Promosi Offline Paling Menarik

Berbisnis di era digital membuat banyak pebisnis memilih untuk melakukan pemasaran secara online, seperti promosi di website atau media sosial. Tetapi walaupun pemasaran online sedang marak dilakukan, bukan berarti orang-orang sudah benar-benar meninggalkan cara promosi offline.

Strategi marketing dengan cara promosi offline seperti iklan televisi atau iklan di surat kabar masih digunakan karena sesuai dengan jenis audiens yang ditargetkan. Kalau target audiens dari bisnis Anda lebih banyak mengakses media seperti televisi atau surat kabar, merancang strategi marketing di Instagram tentu tidak akan efektif.

Selain beriklan di televisi atau surat kabar, masih banyak cara promosi offline yang terbukti mampu menarik perhatian audiens. Berikut beberapa caranya.

Souvenir Brand

Cara promosi offline yang pertama adalah dengan membuat souvenir brand dari bisnis Anda. Anda bisa memasang desain logo atau signature bisnis lainnya seperti warna, bentuk khas yang identik dengan produk atau brand, juga jargon di barang tertentu. Dulu Anda pasti akrab dengan souvenir brand yang memuat logonya pada pulpen, pensil, cangkir, atau payung. Hal yang sama dapat Anda lakukan tinggal memilih jenis barang yang paling disukai atau dibutuhkan oleh target audiens Anda.

Ide souvenir brand yang kekinian misalnya seperti tumblr, totebag, slingbag, card holder, phone holder, dst. Desainnya pun tidak serta-merta memasangkan logo brand Anda. Anda dapat memberikan desain-desain yang menonjolkan sentuhan pop dengan warna yang sesuai dengan warna brand. Anda juga dapat menyertakan kode QR pada souvenir yang saat discan akan menghubungkan konsumen dengan laman website atau laman media sosial Anda.

Ads Placement yang Kreatif

Papan-papan iklan juga jadi bagian dari strategi marketing yang cukup efektif. Namun jangan hanya berfokus pada papan iklan atau billboard yang mainstream. Ads placement atau penempatan iklan yang kreatif juga bisa jadi cara promosi offline yang efektif dan menarik perhatian orang.

Salah satu contoh adalah ads placement yang dilakukan oleh produk pasta gigi Formula. Pada ads placement billboard, terdapat foto orang yang giginya kuat. sedang menggigit sebagian billboard. Ini tentu sekaligus menandakan betapa kuatnya gigi yang digosok dengan pasta gigi Formula, sampai-sampai dapat menggigit papan billboard.

sumber gambar : brilio.net

Selain ads placement, Networking merupakan cara offline marketing yang efektif, kenali 5 tempat networking yang efektif! Jangan lupa, networking juga kunci sukses di usia muda lho!

Kartu Ucapan

Cara promosi offline yang juga masih sering dilakukan sampai hari ini adalah mengirim kartu ucapan beserta hampers berisi produk-produk Anda pada partner bisnis dan loyal customer. Kartu ucapan ini biasanya dikirimkan saat hari raya besar.

Gesture kecil seperti ini adalah strategi marketing untuk menjaga loyalitas hubungan bisnis antara Anda dengan partner bisnis dan para loyal customer. Dengan kata lain, gesture promosi offline adalah cara halus untuk menjaga penerima kartu ucapan dan hampers tersebut untuk tetap setiap memakai atau membeli produk Anda.

Sponsorship

Sponsorship juga bisa jadi cara promosi offline yang efektif untuk memperluas brand bisnis Anda. Anda bisa memberi sponsor untuk acara-acara yang akan didatangi oleh orang-orang yang sesuai dengan target pasar Anda..

Sponsorship dinilai sebagai cara promosi offline yang efektif karena Anda berhak memasangkan logo bisnia Anda di beberapa titik di lokasi acara tersebut berlangsung, termasuk mendapat kesempatan diperkenalkan oleh MC selama acara berlangsung. Dengan begini, akan ada lebih banyak orang yang mengenal bisnis atau produk Anda.

Melakukan promosi offline memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit, tidak heran kalau sebagian besar bisnis akan membutuhkan modal tambahan. Solusi untuk Anda, Modalku bisa jadi pertimbangan Anda untuk mendapatkan pinjaman modal untuk berpromosi. Klik tombol di bawah ini untuk mendapatkan pinjamannya:

Ajukan Sekarang!


Anda juga dapat mengakses informasi tentang tips-tips keuangan, gaya hidup, produk keuangan, hingga alternatif investasi di blog.modalku.co.id. Awali kebebasan finansial dengan memperkaya literasi keuangan bersama kami. Ayo jelajahi blog kami!

Artikel blog ini ditulis oleh Modalku, pionir platform pendanaan digital bagi UMKM di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pinjaman modal usaha bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tanah air dan membuka opsi investasi alternatif dengan pengembalian menarik bagi pemberi pinjaman.

Modalku memenangkan Global SME Excellence Award dari ITU Telecom, salah satu badan organisasi PBB, di akhir tahun 2017. Modalku juga memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge yang diselenggarakan oleh United Nations Capital Development Fund (UNCDF) dan UN Pulse Lab Jakarta di tahun 2018. Visi kami adalah memberdayakan UMKM untuk bersama memajukan ekonomi Indonesia. Lihat statistik perkembangan pesat ModalkuĀ di sini.

Tertarik mengenal Modalku lebih baik? KlikĀ di sini.

Modalku secara resmi berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Subscribe

* indicates required

Tinggalkan Balasan