Program referral adalah istilah marketing untuk meningkatkan total pemasukan bisnis. Karena itu, program ini umumnya menyasar konsumen sebuah bisnis. Namun, tahukah Anda bahwa referral bisa untuk mitra atau partner bisnis? Layaknya dengan pelanggan, program rujukan untuk mitra bisnis ini juga memiliki beberapa keuntungan. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Manfaat Program Referral Mitra Bisnis
Ada sederet benefit yang bisa Anda rasakan ketika menerapkan program referral ke mitra bisnis. Berikut lima di antaranya yang paling berdampak bagi keberlangsungan bisnis Anda.
1. Menambah pemasukan ekstra
Manfaat pertama program referral bagi mitra bisnis adalah menambah pemasukan bisnis Anda. Bagaimana tidak? Kode ini akan membuat mereka mendapat sederet keuntungan jika menyebarkannya ke bisnis lain, penerapan yang sama seperti saat ke konsumen. Dengan begitu, akan semakin banyak pemilik usaha yang menggunakan produk Anda, terlebih jika jenis usaha Anda memang tidak menyasar konsumen tingkat terakhir (retail).
2. Memotivasi kinerja partner usaha
Manfaat selanjutnya dari program referral untuk mitra bisnis adalah memotivasi kinerja mereka. Sebab, cara kerja program ini akan memberikan keuntungan yang lebih banyak ketika mitra bisnis menyebarkan kode referral ke lebih banyak mitra. Hal ini akan membuat mereka bekerja lebih keras untuk menarik minat lebih banyak bisnis lainnya menggunakan kode referral dari mitra bisnis Anda.
3. Mendukung produktivitas bisnis
Ketika mitra bisnis Anda berusaha sebisa mungkin untuk juga menarik pelanggan baru dengan kode referral mereka, hal ini tentunya membuat produktivitas bisnis semakin meningkat. Dengan meningkatnya produktivitas bisnis, otomatis pemasukan bisnis Anda juga ikut bertambah dan dapat mewujudkan perkembangan perusahaan yang lebih masif lagi.
Produktivitas bisnis yang meningkat juga sejalan dengan loyalitas konsumen terhadap bisnis Anda, meskipun yang dimaksud konsumen di sini adalah mitra bisnis yang mungkin memasok bahan pokoknya pada perusahaan Anda. Artinya, Anda dapat menjaga hubungan dengan para pelanggan tetap sekaligus menjangkau pasar baru dengan kode referral.
4. Menghemat waktu pencarian vendor
Manfaat selanjutnya yang bisa Anda rasakan ketika memberikan kode referral ke mitra bisnis adalah dapat menghemat waktu pencarian vendor. Sebab, jika program rujukan ini untuk konsumen terakhir, bisnis terkadang menggunakan bantuan vendor untuk mempromosikan dagangan atau produk dari Anda beserta kode referral-nya.
Dengan menyediakan program rujukan langsung ke mitra bisnis, mereka dapat menyebarkan kode tersebut langsung ke bisnis lain maupun ke konsumen terakhir dari pihak mereka. Cara ini akan menghemat waktu sekaligus budget Anda, tanpa mengesampingkan efektivitas penyebaran kode agar pemasukan bisnis terus meningkat.
5. Memperkuat reputasi melalui word of mouth
Program referral dapat meningkatkan reputasi bisnis Anda melalui word of mouth. Pemasaran dari mulut ke mulut memang sudah sangat kuno, tapi nyatanya strategi ini masih menunjukkan hasil yang signifikan. Kemungkinan word of mouth yang Anda rasakan juga tidak berasal dari mitra bisnis saja, melainkan juga dari para pelanggan mitra bisnis maupun karyawan perusahaan Anda sendiri.
Baca Juga: 4 Teknik Forecast Barang agar Proyek Tetap Lancar
Rekomendasi Program Referral yang Menguntungkan
Nah, jika Anda sedang mencari program referral, Modalku punya program Mitra Modalku. Pada program ini, individu maupun institusi bisnis dapat menjadi bagian untuk menyebarkan layanan yang ditawarkan oleh Modalku kepada orang lain. Targetnya adalah para pemilik usaha yang ingin mengembangkan usaha, menambah variasi produk dan layanan, atau sedang berusaha pulih dari situasi terpuruk.
Keuntungan yang ditawarkan oleh Modalku sangat fantastis, mencapai hingga Rp40 juta per referensi. Bagaimana, cukup menggiurkan, bukan? Nah, supaya Anda bisa mendapatkan target yang kredibel, pastikan jenis usahanya sudah dijalankan selama minimal 2 tahun, beroperasi di wilayah Jabodetabek dan Surabaya, serta memiliki track record yang baik.
Syarat bergabung menjadi bagian dalam program referral Modalku ini juga sangat mudah. Anda hanya perlu mencari pemilik usaha yang sedang membutuhkan modal usaha tambahan, mendaftarkan diri menjadi Mitra Resmi Modalku, menunggu verifikasi dari tim Modalku, serta tunggu referral fee diberikan setelah dana dicairkan oleh Modalku ke pemilik bisnis dari saran Anda tersebut.
Itulah keuntungan program referral untuk kesuksesan bisnis. Ternyata, tak hanya menguntungkan saat disebarkan ke pelanggan, kode rujukan ini juga bermanfaat ketika diberikan ke mitra usaha. Di sisi lain, Anda, baik sebagai individu maupun institusi atau bisnis, juga dapat menjadi Mitra Resmi Modalku untuk memperoleh keuntungan senilai hingga Rp40 juta jika berhasil mereferensikan Modalku pada para pencari modal usaha. #UntungAdaModalku

