Kunci keberhasilan bisnis sebenarnya adalah pada seberapa besar kemampuan bisnis tersebut untuk beradaptasi dan berinovasi seiring bertambahnya waktu. Ketika zaman bergerak ke arah digital, bisnis pun harus mengikutinya bila ingin cepat berkembang. Sayangnya, tidak semua UMKM di Indonesia yang jumlahnya mencapai 60 juta menyadari akan hal itu. Padahal, Anda bisa memanfaatkan banyak teknologi otomatis untuk mengelola bisnis dengan lebih baik lagi. Apa sajakah teknologi tersebut? Simak daftar dan cara memilihnya di bawah ini!
Daftar Teknologi Otomatis untuk UMKM
Ada banyak teknologi otomatis yang bisa UMKM implementasikan. Berikut ada lima contohnya supaya Anda bisa memilih mana yang paling cocok.
- Chatbot
Chatbot merupakan salah satu contoh teknologi otomatis yang cocok dipakai oleh UMKM untuk meningkatkan kepuasan pelanggan saat berkunjung di online store-nya. Chatbot akan menyapa pelanggan secara otomatis ketika mereka baru saja tiba di situs web Anda. Ini tentunya akan membuat nilai pelayanan di bisnis Anda semakin baik.
Keunggulan dari chatbot adalah mereka bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan berulang yang sebelumnya sudah pernah dibahas oleh pelanggan lain atau yang termasuk informasi basic. Dengan memiliki sistem penjawab otomatis, tentunya Anda jadi bisa lebih fokus pada hal lain yang lebih penting.
- Kasir digital
Setiap bisnis pasti butuh laporan keuangan atau melakukan pembukuan setiap bulannya. Semua kegiatan itu melibatkan adanya catatan transaksi keluar masuk kas perusahaan. Anda dapat menyederhanakan pekerjaan ini dengan cara mengimplementasikan kasir digital. Pada umumnya, kasir digital bekerja dengan cara menghitung, mencatat, dan menyimpan transaksi keuangan secara otomatis sehingga mempermudah arus kas bisnis. Di akhir bulan, Anda bisa melihat kembali semua transaksi yang telah terjadi untuk memudahkan pembukuan tersebut.
- Internet of Things
Internet of Things (IoT) adalah salah satu jenis teknologi otomatis yang dapat mempermudah operasional bisnis. Pada dasarnya, teknologi ini bekerja dengan cara menghubungkan beberapa perangkat sekaligus melalui jaringan internet. Ketika Anda punya report ter-update dari perangkat-perangkat tersebut, otomatis bisnis dapat berjalan sebagaimana mestinya. Beberapa hal yang dapat terangkum dalam IoT adalah data stok barang di gudang, manajemen cabang, sampai efisiensi produksi.
- Software Content Resource Management
Di tengah persaingan pasar yang semakin ketat, bisnis tidak hanya perlu menghasilkan produk berkualitas, tapi juga layanan yang mengerti kebutuhan pelanggannya. Akan tetapi, bagaimana cara mengerti kebutuhan mereka jika kita tidak pernah berinteraksi secara langsung? Sekarang ini semuanya bisa kita jelajahi melalui internet!
Tools seperti Content Resource Management (CRM) berfungsi untuk melihat kebiasaan membeli dari setiap konsumen Anda. Anda bisa menggunakan data-data yang tersedia ketika ingin melihat apa saja barang yang sedang mereka butuhkan, bagaimana preferensinya, dan kapan waktu terbaik untuk meluncurkannya.
- Software ERP
Software Enterprise Resource Planning (ERP) merupakan perangkat penting dalam bisnis yang mesti dipadukan dengan IoT untuk menunjang kinerjanya. Dengan konektivitas IoT yang membuat data-data ter-update secara real time, Anda bisa memperoleh berbagai informasi dari banyak sektor sekaligus lewat perangkat lunak ERP ini. Sebagai pemilik bisnis, Anda tentu perlu insight-insight dari berbagai bidang sebelum akhirnya mengevaluasi dan membuat keputusan yang baru. Hal-hal semacam ini perlu dibuat secara lebih efisien dengan bantuan ERP dan IoT.
Cara Pilih Teknologi Otomatis Terbaik untuk UMKM
Tidak ada panduan baku tentang bagaimana cara memilih teknologi otomatis yang terbaik untuk UMKM. Namun, sebaiknya setiap pelaku usaha mengerti betul kemampuan dari perusahaannya, baik secara budget maupun sumber daya manusia yang akan mengoperasikan semua peralatan teknologi ini. Jangan sampai semuanya sudah terkoneksi, tapi Anda justru tidak mendapatkan insight yang berguna lantaran tidak dapat mengoptimalkan fungsinya. Jadi, sebaiknya kenali apa yang bisnis Anda butuhkan, lalu pertimbangkan mengenai kemampuan bisnis Anda.
Butuh Modal Tambahan untuk Beli Teknologi Bisnis Baru? Modalku Siap Membantu!
Implementasi teknologi memang dapat membuat bisnis Anda berkembang. Akan tetapi, pemasangan teknologi otomatis ini juga melibatkan biaya operasional yang pastinya lebih besar. Karena itu, jika Anda membutuhkan dukungan finansial untuk membeli maupun berlangganan tools-tools canggih di atas, Modalku bisa membantu memberikan pendanaan modal usaha.
Ada dua jenis pendanaan yang kami tawarkan, antara lain Pendanaan Institusi yang limitnya mencapai Rp2 miliar (untuk badan usaha PT/CV) dan Pendanaan UMKM dengan maksimal Rp300 juta (untuk usaha perorangan). Kunjungi website Modalku untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan yang diperlukan.
Mari, kembangkan bisnis Anda sekarang juga dengan mengimplementasikan salah satu di antara lima pilihan teknologi otomatis di atas. Jangan lupa, semua kebutuhan pendanaan bisnis #UntungAdaModalku yang syaratnya mudah, aman, tanpa agunan dan proses pencairannya cepat.

