Bingung bagaimana cara membuat pelanggan tertarik berkunjung ke restoran Anda agar tidak sepi? Anda perlu strategi promosi yang kreatif, dan out of home advertising (OOH) adalah salah satunya!
Pada dasarnya, OOH merupakan strategi memasang iklan di tempat umum, baik di dalam maupun luar ruangan. Contohnya, stasiun kereta, halte bus, jalan raya, truk LED, layar bioskop, dan lainnya. Jika Anda melakukannya dengan tepat, akan ada banyak orang yang membicarakan restoran Anda hingga menjadi rekomendasi makanan enak terdekat!
Contoh Strategi Out of Home Advertising untuk Restoran
Lalu, apa saja strategi out of home advertising yang bisa Anda gunakan untuk mempromosikan restoran Anda? Nah, Anda dapat memanfaatkan 4 ide berikut sebagai batu loncatan awal:
- Iklan digital interaktif
Salah satu contoh ide out of home advertising yang kreatif adalah melibatkan partisipasi dari calon pelanggan Anda. Bagaimana cara mewujudkannya? Gampang, Anda tinggal membuat iklan digital dengan game interaktif.
Misalnya, Anda bisa menampilkan roda undian dengan aneka hadiah seperti voucher diskon atau menu gratis, lalu pengunjung suatu tempat dapat memainkan game tersebut. Kemudian, untuk mengklaim hadiah yang mereka dapatkan, mereka bisa memotret papan iklan tersebut atau mendaftarkan diri di aplikasi smartphone untuk restoran Anda, jika Anda punya.
- Papan iklan tiga dimensi
Selain membuat iklan dengan permainan interaktif, Anda juga dapat menerapkan strategi out of home advertising dengan iklan statis berformat tiga dimensi. Apalagi, jenis iklan ini sangat cocok untuk menampilkan daya tarik menu makanan dan minuman Anda dengan menggugah indra penglihatan dan pengecap audiens.
Contohnya, untuk melengkapi tampilan foto makanan yang terlihat seolah timbul di dunia nyata, Anda bisa menyertakan deskripsi seperti “kulit tepung roti crunchy”, “keju leleh yang creamy”, atau apa pun yang menonjolkan tekstur serta rasa menu tersebut.
- Billboard penunjuk arah
Kalau restoran Anda punya lokasi yang strategis seperti di rest area atau dekat dengan gerbang tol, strategi OOH ini akan sangat cocok! Anda bisa memberikan petunjuk arah kepada pengemudi untuk menuju restoran, tapi dengan tambahan pesan humoris.
Misalnya, untuk menyambut orang-orang yang sudah menempuh jarak jauh demi pergi ke luar kota, Anda bisa menggunakan copy ini: “Habis lama nyetir ke [nama kota], perut lapar? Sini, isi perut kamu di [nama restoran]!” Lalu, sertakan arah dan jarak yang harus dilalui pengendara, serta patokannya untuk menuju restoran Anda.
- Mural di tempat umum
Siapa bilang promosi restoran dengan strategi OOH hanya bisa menggunakan papan iklan biasa? Justru, ada satu lagi ide kreatif yang bisa Anda coba, yaitu dengan memajang instalasi mural di tempat umum! Misalnya, Anda bisa membuat lukisan ilusi optik dari maskot restoran atau replika menu makanan restoran Anda. Jadi, orang yang melewati lokasi mural tersebut akan terdorong untuk berfoto dengan latar mural tersebut.
Tips Eksekusi Out of Home Advertising
Out of home advertising akan lebih efektif kalau Anda menjalankannya dengan tepat. Berikut adalah dua tips utama yang perlu Anda perhatikan:
- Utamakan pesan yang singkat, jelas, dan humoris
Karena orang-orang di tempat umum cenderung hanya punya sedikit waktu untuk melihat iklan Anda secara sekilas, tentunya copy promosi Anda harus langsung ke intinya. Jadi, gunakanlah kata-kata sesingkat dan sejelas mungkin, lalu jangan lupa terapkan humor untuk membangun emosi audiens. Mengingat bahwa selera humor setiap orang pastinya subjektif, ketahuilah apa yang disukai oleh niche market Anda.
- Dapatkan izin pemasangan iklan di tempat yang strategis
Kunci keberhasilan yang terakhir dan tidak kalah penting untuk out of home advertising adalah perizinan. Sebelum memasang iklan, tentukan lokasi yang strategis dan pastikan Anda mendapatkan izin untuk menampilkan konten promosi di tempat tersebut.
Untuk bagian ini, Anda harus banyak-banyak berkoordinasi dengan pemerintah setempat dan mengetahui peraturan yang berlaku. Dengan demikian, iklan Anda tidak akan langsung dicopot karena alasan mengganggu ketertiban warga atau merusak lingkungan.
Butuh Modal Promosi? #UntungAdaModalku!
Mempromosikan restoran dengan out of home advertising akan membutuhkan banyak biaya. Terutama, untuk mempekerjakan tenaga kreatif yang akan membuat iklannya, membayar administrasi perizinan, dan mencetak iklan itu sendiri. Hal ini tentunya berpotensi memberatkan jika restoran Anda masih memiliki keterbatasan dana karena berstatus sebagai UMKM.
Tenang, untung ada Modalku yang bisa menjadi solusi dana tambahan Anda! Modalku menawarkan produk Pendanaan UMKM hingga Rp300 juta untuk UMKM yang berstatus perorangan dan memiliki tempat usaha fisik di Jabodetabek dan Cikarang.Apalagi, untuk mendapatkan modal tambahan tersebut, Anda hanya perlu mengisi formulir online yang praktis! Ingin tahu ketentuan pendaftarannya? Yuk, klik di sini untuk menyimak dan mengajukan permohonan sekarang!

